Dalam kehidupan sehari hari pastinya kita membeli barang barang seperti elektronik,alat rumah tangga,kendaraan,atau lainnya pasti di di dalam box barang itu di berikan sebuah buku petunjuk atau yg biasa di sebutkan sebagai manual book. Fungsi dari manual book yang ada di setiap barang yang bertujuan untuk para pembeli mengetahui pentingnya untuk membaca panduan terlebih dahulu sebelum menggunakan karena di dalam manual book akan di jelaskan cara pemakaian,dari segi bahan, atau sifat bahan tersebut berbahaya. Survey menunjukan orang indonesia itu hanya 15 % yang membaca manual book sebelum menggunakan dan 75 % para pembeli langsung menggunakan barang terserbut tanpa membacanya terlebih dahulu.
Alasan mengapa hampir banyak orang malas membaca manual book ? dikarenakan para pembeli udah mengetahui produk tersebut dan merasa tidak perlu lg membaca manual booknya dan pembahasan dari manual book pun juga membuat para pembeli merasa bosan karena dengan penjelasan penulisan yang kecil dan sehingga membuat para pembeli menghiraukan manual book. Sebagian kecil orang sudah mempercayai dengan membaca panduan mereka lebih mengerti fungsi manual book yang mengarahkan penjelasan dari produk tersebut dan membuat para pengguna lebih mengerti dan efektif dalam menggunakan produk yang di beli.
Pengertian dari manual book ini sendiri adalah Sebuah dokumen komunikasi teknis yang bertujuan memberikan sebuah bantuan untuk penggunaan suatu sistem , yang dimana di kaitkan dengan perangkat elektronik serta perangkat kertas dan lunak komputer. Pada umumnya manual pengguna atau fungsi manual book yang memberikan panduan tertulis dan gambar yang terkait terhadap setiap produk.
Setelah membahas apa itu manual book , kali ini akan di jelaskan kepada anda apa saja yang di dapatkan setelah membaca dari fungsi-fungsi manual book yang harus anda
ketahui :
Mengoptimalkan fungsi informasi fitur yang ada di dalamnya.
Dengan membaca informasi pada buku petunjuk, maka semua fungsi-fungsi pada peralatan dapat kita manfaaatkan dengan benar, sehingga kita mengetahui apa saja keistimewaan atau kelebihan dari peralatan yang kia beli, dan juga mengetahui apa kekurangan dari peralatan tersebut. Kadang ada juga beberapa tombol dalam sebuah peralatan yang mempunyai berbagai macam fugnsi, ada juga tombol yang berfungsi untuk di kombinasikan dengan tombol lain, dengan cara membaca buku manual peralatannya, maka kita akan mengetahui segalanya.
Menghindari Resiko Kecelakaan dalam penggunaan produk
Fungsi manual book salah satunya adalah menghindari resiko yang tidak di inginkan. contoh : Pada produk elektronik di dalamnya mengandung gelombang elektri magnetik ataupun cairan yang cukup berbahaya yang dimana harus lebih berhati hati dalam penggunaan produk. Dalam menghindari resiko kecelakaan kita harus mengetahui fungsi masing masing pada bagian peralatan tersebut karena peralatan tersebut akan berfungsi dengan sempurna jika di gunakan dengan benar.
Informasi mengenai keunggulan dan kelebihan pada produk
Pada setiap produk elektronik memiliki keunggulan yang akan di jelaskan dalam manual book. dengan penjelasan itu kita dapat memanfaatkan keunggulan dengan cara mencermati isi buku panduan yang di berukan. Namun pada biasanya ada peringatan yang di sisipkan sebelum anda mengetahui sebelum menggunakan pada produk tersebut. Lebih baik mengikuti aturan pemakaian pada produk dengan baik dan benar agar terhindar dari kerusakan fatal pada produk tersebut.Dan Fungsi manual book ini sangat banyak sehingga jangan menghiraukan buku panduan, untuk menjaga keamanan dan kebaikan pada produk elektronik yang di gunakan nantinya.
Informasi untuk mengatasi sebuah permasalahan
Pada buku petunjuk biasanya terdapat trouble shooting yang dimana memberikan petunjuk-petunjuk singkat yang dimana untuk mengatasi suatu permasalahan di dalam pemakaian.Jika anda mempunyai permasalahan dengan peralatan yang anda beli, lebih baik di cek terlebih dahulu dan baca pada manual book yang akan memberikan informasi terhadap produk yang anda gunakan. Jangan mengatasi sebuah permasalahan dengan mencoba coba dan tanpa pengetahuan karena jika tidak secara berhati hati akan menimbulan permasalahan lebih besar dari produk tersebut.
Setelah kita mengenali apa itu manual book dan fungsinya maka dari sekarang anda harus mengetahui pentingnya membaca manual book untuk mendapatkan fungsi maksimal dari produk dan menghindari resiko-resiko yang tidak di inginkan. Semoga dari artikel ini memberikan infomasi yang cukup bermanfaat untuk anda semua.
Komentar
Posting Komentar